detikhukum.id, Jakarta Utara | “Waduk Cincin Fest 2024” yang diselenggarakan oleh Putra Putri Wilayah Papanggo di Jakarta Utara. Acara ini diadakan untuk merayakan HUT ke-497 Jakarta dan Idul Adha 1445 H. Acara spektakuler ini berlangsung dari tanggal 14 hingga 16 Juni 2024 di Jalan Waduk Cincin Utara, Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok. Minggu (16/6/2024) Acara ini menjadi sorotan dengan berbagai kegiatan menarik.
Selain itu, juga dilaporkan bahwa aksi bersih dan pilah sampah di area Waduk Cincin, Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok digelar dalam rangkaian peringati Hari Ulang Tahun Jakarta. Aksi ini diharapkan dapat menjadi momentum dalam menyelamatkan generasi anak di masa mendatang.

Pemerintah Kota Jakarta Utara yang diwakilkan oleh Seko Jakarta Utara, Abdul Kholik menyampaikan apresiasi yang tinggi atas inisiatif yang luar biasa dari pemuda-pemudi Putra-Putri Wilayah Papanggo dalam menyelenggarakan Festival Waduk Cincin setiap tahun. Festival ini merupakan sebuah upaya nyata dalam membantu pemerintah dalam pelestarian lingkungan.
Oleh karena itu, Acara Festival Waduk Cincin Fest 2024 telah menjadi salah satu momen penting dalam memperingati HUT Kota Jakarta. Kegiatan ini telah dibuka sejak dua hari yang lalu dan menjadi bagian integral dari upaya pelestarian lingkungan dan kegiatan sosial di Jakarta Utara.
Dengan kesuksesan acara ini, Jakarta Utara menjadi contoh yang patut dijadikan benchmark oleh provinsi-provinsi lain di seluruh Indonesia. Keterlibatan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, seperti yang terlihat dalam aksi bersih dan pilah sampah di Waduk Cincin, merupakan langkah positif dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Ia juga berpesan, kepada warga sekitar dan pengunjung adalah pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai kewajiban bersama. Kolaborasi dan sinergi antara masyarakat dan aparat merupakan kunci dalam menjaga kebersihan lingkungan dan memastikan keberlanjutan upaya pelestarian lingkungan.
“Terima kasih kepada Putra-Putri Wilayah Papanggo dan seluruh warga Papanggo yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga semangat untuk menjaga lingkungan terus terjaga dan menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia.” Pungkasnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Kabag PKLH, Sekcam Tanjung Priok, Lurah Papanggo, Kapolsek Tanjung Priok, Danramil , dan LMK Kelurahan Papanggo, serta perwakilan dari PMI Jakarta Utara.
DH/M. Fidri/red