Muluskan Langkah Dedi Mulyadi di Jabar, Gerindra Mainkan Skenario Dorong Kang Emil ke Jakarta

detikhukum.id,-Partai Gerindra dinilai tengah memainkan skenario dengan mendorong mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atau yang kerap disapa Kang Emil, ke Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta. Cara ini dinilai memuluskan langkah Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar.

Pengamat politik dari Motion Cipta (MC) Matrix, Wildan Hakim mengatakan, dalam kontestasi Pilgub 2024, seluruh partai politik bakal memaksimalkan kadernya untuk bisa bertarung dan menang.

Jika tidak punya kader, pilihannya yaitu mendukung figur yang punya elektabilitas tinggi dengan harapan memenangkan kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub).

“Dorongan kepada Kang Emil untuk bertarung di Jakarta mungkin saja untuk memuluskan langkah Dedi Mulyadi melenggang jadi Jabar-1,” kata Wildan, dikutip pada Selasa 18 Juni 2024.

Menurut dosen Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia ini, di atas kertas Dedi Mulyadi kalah populer dengan Kang Emil. Sehingga, agar langkah Dedi Mulyadi menjadi Jabar-1 lebih ringan, didoronglah wacana Kang Emil maju di Pilgub Jakarta 2024.

“Wajar saja muncul wacana untuk menjadikan Kang Emil sebagai figur yang bertarung di Pilgub Jakarta, agar skenario Gerindra memenangkan Dedi Mulyadi makin besar,” ungkapnya.

DH/raffa christ manalu/red

Pos terkait