detikhukum.id, – Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Duri Pulo Aipda Purwanto melaksanakan sambang menjalin silaturahmi dengan masyarakat yang sedang berdagang di Jl. Petojo Barat RW.001, Gambir, Jakarta Pusat. Kamis (3/10/2024)
Aipda Purwanto menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tetap waspada dan tidak menjual barang yang sudah expired sehingga tidak merugikan konsumen.
Selain menyampaikan himbauan kamtibmas Aipda Purwanto berpesan kepada pedagang agar memperhatikan kebersihan lingkungan seperti membuang sampah pada tempatnya.
Kegiatan ini merupakan bentuk aplikasi dari arahan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Metro Gambir Kompol Jamalinus LP Nababan, S.H., S.I.K., agar personil rutin melaksanakan kegiatan sambang maupun tatap muka agar masyarakat lebih senang dan merasa aman kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
DH/Yordani Emerald/red