Patroli Tiga Pilar Menteng Kontrol Kantor Bawaslu RI Serta Himbauan Kamtibmas

detikhukum.id, – Jakarta Pusat – Patroli Gabungan Tiga Pilar Menteng Tingkatkan Kamtibmas di Kantor Bawaslu RI di jalan Mh. Thamrin Menteng Jakarta Pusat. Kamis (21/11/2024)

Pada malam hingga dini hari menjelang pagi, patroli gabungan Tiga Pilar Kecamatan Menteng yang terdiri dari unsur Polsek Menteng, Koramil 01 Menteng, dan Kecamatan Menteng melaksanakan kegiatan kontrol dan pengawasan di kawasan strategis, salah satunya di Kantor Bawaslu RI yang berlokasi di Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap terjaga, khususnya di lingkungan gedung-gedung vital seperti Kantor Bawaslu RI. Dalam patroli tersebut, petugas memberikan himbauan langsung kepada para petugas keamanan (security) gedung agar meningkatkan kewaspadaan, terutama pada malam hari menjelang pagi yang sering menjadi waktu rawan terhadap potensi gangguan keamanan.

Petugas mengingatkan pentingnya memantau setiap aktivitas di sekitar gedung melalui CCTV, memastikan area sekitar tetap terang dengan pencahayaan yang cukup, serta menjaga koordinasi aktif dengan pihak kepolisian dan keamanan setempat bila menemukan hal-hal mencurigakan.

“Kewaspadaan malam hari sangat penting karena sering kali menjadi waktu rawan bagi potensi tindak kejahatan. Kami mengajak para petugas keamanan untuk lebih aktif melakukan patroli di sekitar gedung dan segera melaporkan bila ada sesuatu yang mencurigakan,” ujar salah satu petugas dalam patroli tersebut.

Selain memberikan himbauan, Tiga Pilar Menteng juga memastikan kesiapan personel keamanan di lapangan dengan mengecek kondisi sarana dan prasarana keamanan, seperti gerbang masuk, kunci pintu utama, serta alat komunikasi darurat. Langkah ini dilakukan untuk meminimalisir risiko gangguan keamanan yang dapat terjadi sewaktu-waktu.

Meneruskan Pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, S.H, S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando, S.H, S.I.K, M.Si untuk
Patroli semacam ini rutin dilakukan oleh Tiga Pilar Menteng sebagai bentuk komitmen bersama dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Jakarta Pusat, khususnya menjelang waktu-waktu penting atau agenda nasional yang melibatkan institusi seperti Bawaslu RI.

( Humas Polres Metro Jakarta Pusat )

DH/Yordani Emerald/red

Pos terkait