Lamahu Berbagi Paket YIMELU untuk Warga Gorontalo Rantau Fakir Miskin dan Dhuafa

detikhukum.id — Jakarta | Alhamdulillah pengurus LAMAHU telah berhasil menyalurkan paket YIMELU sebanyak 655 paket yang bersumber dari infaq dan sedekah warga Gorontalo yang berkecukupan, kepada warga Gorontalo yang membutuhkannya di seluruh wilayah Jabodetabek. Kamis (26/02/2025)

Ini menunjukkan bahwa LAMAHU telah semakin dipercaya sebagai organisasi masyarakat daerah yang memiliki program selalu membantu nasib kaum Dhuafa (khusus warga Gorontalo) agar bisa ikut menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan.

Kepercayaan ini perlu terus dijaga dan ditingkatkan kualitas penyerahannya, misalnya dengan memastikan bahwa penerima Yimelu adalah yang benar² orang yang membutuhkan, sehingga bisa menjalankan ibadah Puasa Ramadhan dengan penuh suka cita, penuh rasa syukur kepada Allah SWT.

Selain itu moment YIMELU ini telah menunjukan bahwa LAMAHU telah menjalin kerja sama yang baik dengan 37 Pilar yang merupakan organisasi berada diujung tombak terdepan dalam pelayanan kepada masyarakat dalam bersilaturrahmi. Hubungan LAMAHU dan pilar² ini perlu terus dijaga dan dibina dengan baik untuk mewujudkan program sosial keagamaan serta pengabdian Lamahu kepada warga Gorontalo di perantauan.

Melalui program kegiatan YIMELU ini pula Lamahu juga telah mengajak warga masyarakat Gorontalo agar meningkatkan ibadah taqwanya pada Allah. Sebagai wujud dari prinsip bahwa uang dan harta sekali waktu tidak akan ada artinya ketika jasad telah berpisah dari roh, namun amalan dan harta itu akan membantu manusia ketika dihisab di alam barzah, sebagaimana diingatkan Allah dalam surah ke 63 (Al-Munafiqun) ayat ke 10 : “Dan infaqkanlah sebagian dari apa yang telah kami berikan kepadamu sebelum kematian datang kepada salah seorang diantara kamu, lalu dia berkata (menyesali), “ya Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda kematianku sedikit waktu lagi, maka aku dapat bersedekah dan aku akan termasuk orang² yang sholeh”

Ini menunjukkan bahwa orang mati saja bermohon pada Allah bisa dikembalikan ke dunia agar bisa bersedekah. Apalagi mengingat bahwa sedekah itu ternyata adalah amalan yang paling dicintai oleh Allah SWT.

Terimakasih banyak ketua Umum LAMAHU Prof.Dr.Ir .Fadel Muhammad yg telah memberikan support dan kontribusi baik untuk kegiatan ini dan segenap pengurus Yimelu di koordinasi kan oleh ustadz Abu bakar po’u telah berjuang dan berusaha supaya bisa terlaksana dengan baik.

Selamat menjalankan ibadah puasa ramadhan 1446 H/2025 Masehi.

DH/ilyas karim/red

Pos terkait