detikhukum.id, || Jakarta Pusat – Polres Metro Jakarta Pusat melaksanakan patroli cipta kondisi di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Selasa malam (8/4/2025), sebagai bagian dari pengamanan pasca-libur Lebaran dalam rangka Operasi Ketupat Jaya 2025.
Kegiatan ini melibatkan personel gabungan dari satuan Sabhara, Lalu Lintas, Intelkam, serta Reskrim. Patroli juga didukung oleh personel TNI dan Satpol PP sebagai bentuk sinergi lintas instansi.
Petugas melakukan penyisiran di sejumlah titik rawan, termasuk area pedestrian, akses stasiun MRT, dan pusat perbelanjaan di sekitar Bundaran HI. Pemeriksaan kendaraan dan dialog bersama masyarakat juga dilakukan untuk memberikan imbauan kamtibmas dan mengantisipasi potensi gangguan seperti balap liar, curanmor, dan kejahatan jalanan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menegaskan bahwa kegiatan cipta kondisi ini bertujuan menjaga kondusivitas wilayah pasca cuti bersama. “Bundaran HI merupakan ikon Jakarta yang ramai dikunjungi. Kami hadir untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga,” ujarnya.
Hingga patroli berakhir pada pukul 02.00 WIB, situasi di kawasan Bundaran HI terpantau aman dan kondusif tanpa adanya kejadian menonjol.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
DH/Yordani Emerald/red