Bhabinkamtibmas Galur Sampaikan Pesan Kamtibmas di Balai Warga RW 06

detikhukum.id, || Jakarta Pusat – Pada malam hari, Senin, 21 April 2025, pukul 20.00 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Galur, Aiptu Baktiar Emri, melaksanakan kegiatan patroli dan sambang di Balai Warga RW 06, Jalan Rawa Tengah, RT 08 RW 06, Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Baktiar bertemu dengan Pak Suroso, Ketua RW 06 Galur, dan Pak Kemal, Ketua RT 01/06 Galur, untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengungkapkan bahwa kegiatan sambang seperti ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi dan kerjasama antara polisi dan masyarakat, khususnya di tingkat RT dan RW. “Kami ingin memastikan setiap warga merasa aman dan nyaman. Untuk itu, penting bagi kami untuk mendengarkan langsung masukan dari masyarakat terkait situasi keamanan di lingkungan mereka,” jelas Kombes Pol Susatyo.

Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, menambahkan bahwa kegiatan patroli ini juga sebagai bentuk upaya antisipasi terhadap potensi kejahatan. “Kami mendorong masyarakat untuk lebih aktif dalam memberikan informasi dan saling bekerjasama dalam menjaga keamanan lingkungan. Jika membutuhkan kehadiran polisi, masyarakat dapat langsung menghubungi Bhabinkamtibmas atau call center Polisi di nomor 110,” ujar Kompol Saiful.

Dalam pertemuan tersebut, Aiptu Baktiar Emri juga memberikan himbauan kamtibmas kepada Ketua RW dan RT setempat, serta warga yang hadir. Mereka saling bertukar informasi mengenai potensi kerawanan di wilayah tersebut, dengan harapan agar semua pihak dapat lebih waspada dan menjaga ketertiban bersama.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

DH/Yordani Emerald/red

Pos terkait