detikhukum.id, || Jakarta Pusat – suasana siang hari di pemukiman warga Jalan Mokmer, RW 07, dan sekitarnya Kelurahan Gunung Sahari Utara, Sawah Besar, Jakarta Pusat tampak lebih dinamis dari biasanya. Aipda Adnan Munandar, Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Sahari Utara, melaksanakan patroli mobil rutin menyusuri kawasan padat penduduk tersebut, dalam upaya mengemban tugas preemtif dan membangun sinergi dengan masyarakat. Sabtu (26/04/2025)
Dalam kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 11.00 WIB tersebut, Aipda Adnan tak sekadar berpatroli, namun juga melakukan dialog langsung dengan sejumlah warga, termasuk Bapak Asep, seorang pedagang buah yang akrab di lingkungan tersebut. Momen ini dimanfaatkan untuk menyerap berbagai informasi terkait kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), sekaligus menyampaikan sejumlah imbauan penting.
Salah satu perhatian utama dalam dialog tersebut adalah maraknya modus penipuan yang belakangan terjadi. Bhabinkamtibmas mengingatkan warga agar mewaspadai aksi pelaku kejahatan yang menyamar sebagai petugas PLN, serta penipuan melalui telepon yang mengabarkan seolah-olah anak korban mengalami kecelakaan dan tengah berada di UGD, lalu meminta transfer dana secara mendesak.“Jangan panik, jangan langsung percaya. Tutup telepon dan segera konfirmasi kebenarannya ke pihak berwajib,” tegas Aipda Adnan kepada warga.
Poin-Poin Penting yang Disampaikan : Perlunya deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas, Mendorong warga untuk aktif berbagi informasi dan menjaga komunikasi dengan pihak kepolisian, Penekanan agar masyarakat segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau Call Centre Polisi 110 apabila membutuhkan bantuan atau melihat kejadian mencurigakan.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Diharapkan, langkah ini mampu menciptakan lingkungan yang lebih aman, waspada, dan tanggap terhadap berbagai potensi kejahatan.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
DH/Yordani Emerald /red