Sinergi Tiga Pilar, Johar Baru Gelar Rabu Tertib Tertibkan PKL dan Bangunan Liar

detikhukum.id, || Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru, Aiptu Sunarto, bersama unsur tiga pilar Kecamatan Johar Baru menggelar kegiatan Rabu Tertib pada Rabu (12/11/2025) pagi.

Kegiatan yang dipimpin oleh Sekcam Johar Baru Bapak Agung ini menyasar lapak pedagang kaki lima (PKL) dan bangunan liar di sepanjang Jl. Percetakan Negara II, Jl. Kramat Jaya Baru II, dan area Pasar Johar Baru. Petugas gabungan dari Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, dan PPSU melakukan penertiban serta memberikan imbauan agar pedagang tidak menggunakan bahu jalan dan trotoar.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengapresiasi langkah sinergis tiga pilar dalam menjaga ketertiban kota. “Penataan wilayah ini bukan hanya soal keindahan, tapi juga menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga,” ujarnya.

Sementara Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menegaskan, penertiban dilakukan secara persuasif. “Kami mengedepankan dialog agar masyarakat mendukung terciptanya lingkungan yang tertib dan kondusif,” katanya.

Kegiatan Rabu Tertib ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan tiga pilar Johar Baru untuk mewujudkan kawasan yang aman, rapi, dan nyaman bagi warga.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

DH/Yordani Emerald/red

Pos terkait