detikhukum,id,- Jakarta Pusat — Dengan semangat pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat, Polri hadir mengawal kegiatan Tabligh Akbar Cahaya Hati Cahaya Indonesia yang digelar di Masjid Istiqlal, Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Sabtu (27/12/2025) malam.
Kegiatan pengamanan dimulai pukul 18.00 WIB dan dipimpin langsung Kapolsek Sawah Besar Kompol Rahmat Himawan, S.Sos., M.H., dengan pengendalian lapangan oleh Panit Samapta Aiptu Anwar Udin, didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasar Baru Aipda Bambang Supriyanto serta enam personel piket lainnya guna memastikan ibadah ribuan jemaah berjalan aman dan tertib.
Kegiatan ini merupakan bentuk monitoring dan pengamanan Polri terhadap acara keagamaan berskala besar yang diselenggarakan oleh PT MNC Network dengan jumlah jemaah mencapai sekitar 5.000 orang. Sejak sore hari, personel Polsek Sawah Besar telah melakukan pengaturan arus jemaah, sterilisasi area, hingga pengamanan di titik-titik strategis di dalam dan sekitar Masjid Istiqlal.
Rangkaian acara berlangsung tertib, dimulai sejak jemaah memasuki area masjid pada pukul 17.00 WIB. Acara resmi dibuka pukul 18.20 WIB, dilanjutkan dengan sejumlah sesi materi, shalawat, pengajian, sesi berbagi, hingga doa penutup. Seluruh rangkaian kegiatan berakhir sekitar pukul 22.37 WIB dalam kondisi aman dan kondusif.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyampaikan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan keagamaan merupakan komitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Ia menegaskan Polri menjamin setiap warga dapat menjalankan ibadah dengan nyaman, sekaligus menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Jakarta Pusat, khususnya pada kegiatan yang melibatkan massa dalam jumlah besar.
Sementara itu, Kapolsek Sawah Besar Kompol Rahmat Himawan menekankan kepada seluruh personel agar mengedepankan pendekatan humanis dan pelayanan publick progresif, dalam setiap tindakan pengamanan. Menurutnya, kehadiran Polri tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga membangun kepercayaan dan kedekatan dengan masyarakat melalui pelayanan publik yang profesional dan responsif.
Kegiatan Tabligh Akbar tersebut turut dihadiri sejumlah tokoh nasional dan agama, di antaranya Hidayat Nur Wahid selaku Wakil Ketua MPR RI, Menteri Agama RI, perwakilan BNPB, Wakil Menteri Haji dan Umrah RI: Dahnil Anzar Simanjuntak, Kepala Biro Pendidikan dan Mental Spiritual Setda Provinsi DKI Jakarta: Fajar Eko Satriyo, serta jajaran Direksi PT MNC Network.
Salah satu jemaah yang hadir mengapresiasi pengamanan yang dilakukan Polri karena merasa ibadah dapat dijalankan dengan tenang dan nyaman. Ia berharap pola pengamanan seperti ini terus dipertahankan pada setiap kegiatan keagamaan, sehingga masyarakat dapat fokus beribadah tanpa rasa khawatir. Kehadiran Polri dinilai menjadi bagian penting dalam mendukung suasana religius yang aman, tertib, dan penuh kekhusyukan
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat).
DH/ Yordania Emerald /red






