Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat, Kapolres Purwakarta Tinjau Pos Pelayanan Wisata.

detikhukum.id,- || Purwakarta – Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama aktivitas wisata, Polres Purwakarta melaksanakan peninjauan Pos Pelayanan Tempat Wisata di wilayah Kabupaten Purwakarta, pada Minggu, 28 Desember 2025.

Kegiatan peninjauan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, didampingi Wakapolres Purwakarta, Kompol Sosialisman M. Natsir serta diikuti oleh sejumlah pejabat utama Polres Purwakarta dan personel, di antaranya Kabag Ops, Kasat Samapta, Kasi Humas, Kapolsek Bojong, Kanit Regident, serta 10 personel Polres Purwakarta.

Peninjauan dilakukan di dua lokasi, yaitu Pos Pelayanan 5A Ciganea, Desa Mekargalih, Kecamatan Jatiluhur, serta Pos Pelayanan Wisata Taman Batu Cipeundeuy, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta.

Di Pos Pelayanan 5A Ciganea, Kapolres Purwakarta melakukan pengecekan situasi di sekitar lokasi serta memberikan arahan dan imbauan kepada petugas jaga agar selalu mengedepankan pelayanan prima kepada masyarakat dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas. Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tali asih dari Kapolres Purwakarta kepada petugas jaga. Secara umum, situasi terpantau aman dan kondusif.

Selanjutnya, rombongan melaksanakan peninjauan di Pos Pelayanan Wisata Taman Batu Cipeundeuy, Kecamatan Bojong. Pada kesempatan tersebut, Kapolres kembali memberikan imbauan kepada petugas jaga untuk meningkatkan pengawasan, khususnya terhadap potensi kejahatan konvensional seperti pencurian, premanisme, serta gangguan keamanan lainnya yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan pengunjung. Kegiatan juga diakhiri dengan pemberian tali asih kepada petugas jaga, dengan situasi aman dan kondusif.

Selain itu, Kapolres Purwakarta beserta rombongan turut melaksanakan monitoring dan pemantauan langsung terhadap aktivitas masyarakat di kawasan Wisata Taman Batu Cipeundeuy. Kehadiran personel Polri di lapangan bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman bagi masyarakat dan wisatawan.

Dengan kegiatan peninjauan ini, Polres Purwakarta menegaskan komitmennya untuk hadir di tengah masyarakat, memberikan pelayanan terbaik, serta menjaga keamanan dan ketertiban di kawasan wisata, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman, nyaman, dan kondusif.

       DH/Samuel A.S/red

Pos terkait