Cegah Tawuran Sejak Dini, Polisi dan Warga Perkuat Pengawasan RW 08 Johar Baru

detikhukum.id, || Jakarta Pusat – Upaya pencegahan tawuran antarwarga terus diperkuat jajaran Polsek Johar Baru melalui kegiatan pemantauan dan monitoring wilayah yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan di RW 08 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Sabtu (3/1/2026) sore.

Pemantauan dilakukan sekitar pukul 17.00 WIB dengan menyasar kawasan Jalan Percetakan Negara I RT 02 RW 08 Kelurahan Johar Baru. Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Sunarto selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru bersama Suyono, pengurus RT 02 RW 08, melakukan pemantauan situasi lingkungan sekaligus berkoordinasi dalam rangka antisipasi potensi tawuran antarwarga.

Bacaan Lainnya

Kapolres Metro Jakarta Pusat Brigjen Polisi Susatyo Purnomo Condro menyampaikan bahwa keterlibatan warga dalam pengawasan lingkungan merupakan kunci utama dalam mencegah terjadinya konflik sosial. “Pencegahan tawuran harus dilakukan sejak dini dengan melibatkan masyarakat. Sinergi antara polisi dan warga sangat penting agar setiap potensi gangguan keamanan dapat segera diantisipasi,” ujar Brigjen Pol. Susatyo Purnomo Condro.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk bersama-sama menjaga wilayah serta aktif saling bertukar informasi terkait perkembangan situasi kamtibmas di lingkungan. Warga juga diimbau agar segera melaporkan setiap kejadian atau potensi gangguan keamanan kepada Polsek, Bhabinkamtibmas, maupun melalui layanan Call Center 110.

Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menegaskan bahwa kegiatan pemantauan wilayah merupakan bagian dari langkah preventif Polri dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. “Kami terus melakukan pemantauan di wilayah-wilayah rawan dan mengajak masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi. Dengan komunikasi yang baik, setiap potensi tawuran dapat dicegah sebelum berkembang,” kata Kompol Saiful Anwar.

Selama kegiatan pemantauan berlangsung, situasi di wilayah RW 08 Kelurahan Johar Baru terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya aktivitas yang mengarah pada tawuran antarwarga.

Polsek Johar Baru berkomitmen untuk terus meningkatkan upaya preventif dan menjalin kemitraan dengan masyarakat demi terciptanya lingkungan yang aman dan tertib di Jakarta Pusat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

DH/Yordani Emerald/red

Pos terkait