detikhukum.id,- Jakarta Pusat – Polsek Johar Baru melaksanakan Patroli Cipta Kondisi Antisipasi Guantibmas pada Sabtu (18/10/2025) dini hari pukul 02.10 WIB. Patroli dipimpin oleh Wakapolsek Johar Baru, AKP Aris Setyawan, dengan 10 personel, didampingi Padal Aiptu Sonny A.S., (Panit II Opsnal Reskrim), bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Johar Baru.
Kegiatan patroli dimulai pukul 02.20 WIB dengan patroli mobile menyisir sejumlah titik strategis, antara lain: Jl. Kramat Pulo Gundul, Jl. Kramat Jaya Baru, Jl. T – Jl. Galur Jaya, Jl. Topaz, Jl. Galur Selatan, Jl. Letjen Suprapto, Jl. Moch. Ali, Jl. Pulo Gundul, Jl. Narada, Jl. Tanah Tinggi IV, dan kembali ke Polsek Johar Baru.
Dalam patroli, petugas melakukan himbauan kamtibmas kepada warga dan remaja yang berkumpul agar tidak terjadi gesekan atau tawuran. Patroli juga bertujuan mendeteksi dini potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Pukul 04.05 WIB, patroli selesai dengan hasil wilayah aman dan kondusif. Tidak ditemukan kejadian menonjol selama kegiatan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro dan Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan patroli sebagai upaya nyata menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Johar Baru.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
DH/Indah/red