Indramayu, –
Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Indramayu menggelar Upacara Hari Amal Bakti (HAB) ke 80 tahun yang bertemakan ” Umat Rukun Sinergi, Indonesia Damai dan Maju ” Acara ini diselenggarakan di pendopo Alun-Alun Jl. Mayjen Sutoyo No. 1E, Lemahabang, Kec. Indramayu, Kabupaten Indramayu, Sabtu (03/01/2026).
Acara ini dihadiri oleh Bupati Indramayu diwakilkan oleh Plt Asisten Pemerintah dan Kesra
Ja’far Abdullah SH.MH. Kepala Kemenag Indramayu Dr. H. Aghuts Muhaimin, S.Pd.I., M.Ag. Perwakilan Seluruh Forkopimda dan Seluruh Keluarga Besar Kementerian Agama Kabupaten Indramayu.
Selamat memperingati Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-80,
Selama 80 tahun Kementerian Agama hadir menjaga keharmonisan dalam Umat,
Merawat keberagaman beragama dan menguatkan persatuan.
Dengan semangat Umat Rukun Bersinergi, Indonesia Damai dan Maju, Mari kita terus memperkuat toleransi kebersamaan dan pengabdian untuk bangsa, Kementerian Agama hadir
Sebagai perekat persatuan dalam keberagaman, Menguatkan persatuan bangsa, Serta mengantarkan Indonesia menuju masa depan yang damai dan sejahtera.
Upacara dipimpin langsung oleh
Plt Asisten Pemerintah dan Kesra
Ja’far Abdullah SH.MH selaku pembina upacara, Dalam momentum ini mari kita terus memperkuat kerukunan umat beragam Menuju Indonesia yang lebih Unggul dan Hebat Untuk bangsa Indonesia.
Dalam sambutannya Kepala Kemenag Indramayu Dr. H. Aghuts Muhaimin, S.Pd.I., M.Ag. Menjelaskan bahwa, ” Hari Amal Bakti bukan sekedar peringatan,tetapi momentum memperkuat komitmen pengabdian, pelayanan, dan sinergi seluruh insan Kementerian Agama untuk umat dan bangsa. Dengan mengusung Tema Umat Rukun Sinergi, Indonesia Damai dan Maju.
Mari kita jadikan HAB ke-80 ini sebagai penguat semangat moderasi beragama, serta kebersamaan, serta kerja nyata yang berdampak bagi masyarakat Indonesia, ” Ujarnya.
Mari bersatu dan meneguhkan langkah pengabdian demi Indonesia yang rukun damai dan maju.
(Thoha)






